Published On 10 May 2024
Solo traveling menjadi tren di kalangan anak muda akhir-akhir ini. Bagi sebagian orang, melakukan perjalanan sendirian memberikan kebebasan untuk menjelajahi tempat baru sesuai dengan keinginan pribadi, tanpa harus memikirkan keinginan orang lain.
Salah satu destinasi yang menarik untuk dijelajahi adalah Yogyakarta, kota budaya dengan kekayaan seni dan sejarahnya yang tak terlupakan. Kamu bisa solo traveling Jakarta - Yogyakarta dengan mudah, mengingat banyaknya pilihan transportasi dan akomodasi.
Bagi kamu yang masih merasa khawatir ketika solo traveling, untuk urusan transportasi percayakan kepada Bluebird. Dengan menggunakan aplikasi MyBluebird , solo traveling adi lebih aman, nyaman, dan lancar.
Berikut tips solo traveling dari Jakarta ke Yogyakarta menggunakan aplikasi MyBluebird.
Sebelum memulai perjalanan, penting untuk merencanakan setiap detailnya dengan cermat. Tentukan waktu keberangkatan dari Jakarta dan estimasi waktu kedatangan di Yogyakarta. Perhatikan juga cuaca yang mungkin mempengaruhi perjalanan kamu.
Buat itinerary di Jogja sesuai dengan lama liburan kamu. Kunjungi pantai terbaik di Jogja, museum dan destinasi sejarah, hingga cobain kuliner khas Jogja yang legendaris.
Untungnya, untuk memudahkan perjalanan kamu aplikasi MyBluebird punya fitur Customizable Favorite Places. Fitur itu memungkinkan kamu menyimpan alamat wishlist destinasi wisata maksimal 20 tempat. Jadi lebih mudah, deh, pesan taksi Bluebird!
Jangan lupa untuk membawa perlengkapan-perlengkapan dan juga dokumen penting yang sekiranya kamu butuhkan selama perjalanan. Misalnya, dompet, kartu identitas, air minum, dan obat-obatan. Tempatkan barang-barang penting di dalam satu tas yang mudah dijangkau. Karena pergi sendiri, ada baiknya untuk tidak membawa banyak koper atau tas agar perjalanan kamu jadi makin nyaman.
Tips solo traveling Jakarta Jogja berikutnya adalah pilih akomodasi atau penginapan di lokasi strategis atau dekat dengan pusat kota. Hal ini bisa bantu kamu lebih hemat waktu dan biaya transportasi. Salah satu lokasinya di daerah Malioboro yang jadi favorit banyak backpacker.
Cek fasilitas hotel atau penginapan yang kamu pilih. Pastikan menginap di lokasi yang aman.
Pertimbangkan waktu keberangkatan untuk menghindari macet saat di Jakarta. Waktu pagi atau malam hari biasanya lebih baik untuk melakukan perjalanan jarak jauh seperti ini.
Hindari waktu-waktu sibuk seperti jam pulang kerja atau akhir pekan. Selain itu, kami merekomendasikan menggunakan layanan kereta api atau pesawat dari Jakarta ke Jogja untuk menghindari kemacetan.
Biar nggak terlambat dan buat perjalananmu lebih nyaman, sebaiknya booking taksi dari jauh-jauh hari lewat aplikasi MyBluebird. Pastikan untuk melakukan pemesanan sebelum waktu keberangkatan.
Begitu juga kalau kamu butuh taksi untuk jemput di bandara atau stasiun. Selain lebih cepat, booking taksi dijamin tersedia armadanya. Nggak perlu lagi nunggu transportasi saat sampai di Jogja.
Demi keamanan selama solo traveling, pastikan kamu terus menginformasikan posisi kamu ke keluarga atau teman terdekat. Dengan begitu, mereka bisa mengetahui posisi terakhir kamu jika ada masalah.
Hindari memberi tahu orang asing kalau kamu lagi solo traveling, apalagi saat berkunjung ke tempat yang baru buatmu. Pastikan juga tidak membagikan detail pribadi atau rencana perjalanan ke orang asing.
Sebelum berangkat, pastikan kamu punya cash atau saldo yang cukup untuk bayar perjalananmu. Selain tarif argo, pesan taksi lewat MyBluebird juga tersedia pilihan Fixed Price.
Tetapkan pula pilihan pembayaran yang tepat. Selain menerima pembayaran melalui uang tunai dan saldo, aplikasi MyBluebird juga menyediakan opsi pilihan pembayaran menggunakan kartu debit/kredit serta e-wallet seperti dana dan LinkAja.
Jangan lupa masukin promo, ya agar perjalanan kamu jadi makin terjangkau bareng Bluebird.
Jika Kamu memiliki instruksi khusus atau ingin menginformasikan rute yang diinginkan, sampaikan kepada driver melalui fitur Chat to Driver dalam aplikasi MyBluebird.
Selain itu, menjaga komunikasi dengan pengemudi dapat meminimalisir terjadinya miskomunikasi. Jangan khawatir, data nomor kamu dijamin aman dan nggak akan muncul di mobil driver.
Tentunya, untuk menggunakan layanan MyBluebird, kamu harus install aplikasi MyBluebird yang bisa kamu download di Play Store dan AppStore, maupun melalui website resmi Bluebird. Dengan aplikasi ini, kamu dapat dengan mudah memesan taksi, melacak lokasi pengemudi, dan melakukan pembayaran secara elektronik tanpa masalah.
Buat kamu yang pertama kali atau masih bingung cara pakai aplikasi MyBluebird, berikut ini panduannya:
Demikian tips solo traveling Jakarta Jogja yang bisa jadi panduan kamu. Lewat layanan MyBluebird , liburan kamu jadi makin aman, nyaman, dan armada terjamin ada. Yuk, download aplikasinya sekarang!
Download Aplikasi My Bluebird WhatsApp Bebi