7 Pantai di Makassar yang Wajib Masuk Bucket List Liburan Kamu

Published On 28 Jun 2024

Pantai di Makassar

Kalau kamu lagi cari destinasi liburan yang seru dan penuh petualangan, Makassar adalah tempatnya! Kota ini nggak cuma punya kuliner enak, tapi juga pantai-pantai yang bakal liburan kamu makin menyenangkan. 

Yuk, ambil ransel dan jelajahi pantai di Makassar. Wisata bahari ini nggak cuma menarik perhatian wisatawan lokal, tapi juga wisatawan asing yang rela datang jauh-jauh untuk menikmati pemandangan pantai nan eksotis di Makassar. 

Berikut rekomendasi wisata pantai di Makassar yang wajib kamu datangi. 

Pantai Losari

Pantai Losari

Sumber: Indonesia Virtual

Siapa sih yang nggak kenal Pantai Losari? Tempat ini wajib banget masuk dalam daftar kunjunganmu. Belum ke Makassar rasanya kalau nggak ke Pantai Losari. 

Terletak di tengah kota, Pantai Losari terkenal dengan pemandangan matahari terbenam yang indah banget. Sambil menikmati sunset, kamu bisa mencicipi kuliner khas Makassar seperti pisang epe dan coto Makassar yang dijamin bikin lidah bergoyang. 

Dari Bandara Sultan Hasanuddin, kamu bisa melalui Jalan Tol Insinyur Sutami dengan waktu tempuh sekitar 40 menit untuk sampai di Pantai Losari. 

Di sini, kamu bisa berjalan-jalan santai dan tentunya berselfie di tulisan “Pantai Losari” yang ikonik. Seru, deh!

Alamat: Jalan Tanjung Bunga, Desa Maloku, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar.

Jam Operasional: 24 jam

Tiket Masuk: Gratis. 

Parkir Kendaraan: Motor Rp5.000, Mobil Rp10.000

Pantai Tanjung Bira

Pantai Tanjung Bira

Sumber: Indonesia Kaya

Kalau kamu pengin main ke pantai dengan pasir putih, Pantai Tanjung Bira adalah pilihan yang tepat. Meski agak jauh dari Kota Makassar, pantai ini tetap harus masuk ke dalam bucket list kamu.

Perjalanan darat memakan waktu sekitar enam jam, melintasi Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, dan Bantaeng, hingga tiba di Kabupaten Bulukumba. Namun, perjalanan kamu belum selesai. Butuh waktu 1-2 jam dari pusat Kabupaten Bulukumba ke Pantai Tanjung Bira. 

Pantai ini juga cocok buat snorkeling atau diving karena lautnya yang jernih dan penuh kehidupan bawah laut. Di sisi timur pantai, terdapat perbukitan batu kapur alami yang cocok buat kamu yang suka petualangan ringan dan ingin menikmati pemandangan dari ketinggian.

Alamat: Jl. Tanjung Bira, Bonto Bahari. Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Jam Operasional: 24 jam

Tiket Masuk: 

  • Domestik (Weekday): Rp10.000
  • Domestik (Weekend): Rp15.000
  • Mancanegara (Weekday): Rp20.000
  • Mancanegara (Weekend): Rp30.000

Pantai Barombong

Pantai Barombong

Sumber: Tribunnews Wiki

Makassar memang nggak pernah kehabisan spot keren buat kalian eksplor. Salah satunya adalah Pantai Barombong yang terletak di Kecamatan Tamalate. 

Kalau mau sekalian menikmati jalan-jalan di Kota Makassar, kamu bisa pilih rute ke Kota Sungguminasa, Kota Gowa, Desa Panciro, dan akhirnya sampai di Barombong. Jadi bisa banget buat kalian yang pengen quick getaway dari hiruk-pikuk kota.

Di pantai ini kalian bisa berenang, main jet ski, berlayar, atau sekadar berjemur di bawah matahari. Pasir hitamnya juga bikin suasana makin eksotis dan beda dari pantai lainnya. Setelah puas main di pantai, jangan lupa mampir ke warung-warung seafood di sekitar pantai. Ikan bakarnya juara banget!

Alamat: Barombong, Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Operasional: 24 jam

Tiket Masuk: Gratis 

Parkir Kendaraan: Motor dan mobil Rp 5.000

Pantai Galesong

Pantai Galesong

Sumber: Makassar Guide

Pantai Galesong adalah destinasi yang pas buat kamu yang ingin liburan seru dan menikmati berbagai aktivitas menarik. Dari menikmati pemandangan pantai dari puluhan gazebo, berenang, bermain wahana, hingga menikmati kuliner khas Makassar, semuanya bisa kamu lakukan di sini. 

Pantai Galesong juga mudah diakses dengan motor maupun mobil. Dari Kota Takalar, kamu bisa menempuh jarak sekitar 28.2 Km melalui Jalan Poros Galesong Utara dengan waktu perjalanan kurang lebih 52 menit.

Alamat: Desa Tamalate, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan.

Jam Operasional: 24 jam

Harga Tiket Masuk:

  • Weekdays: Rp20.000 per orang
  • Weekend: Rp30.000 per orang

Pantai Anging Mammiri

Pantai Anging Mammiri

Sumber: Rumah Berita

Ada banyak destinasi pantai di Makassar. Makanya, kalau lagi liburan ke sini, jangan cuma ke Pantai Losari aja. Berkunjung juga ke Pantai Anging Mammiri yang ada di Tamalate atau sekitar 5 Km dari pusat kota. Begitu sampai di sana, kamu bakal terpukau dengan keindahan pantai berpasir cokelat ini.

Nama “Anging Mammiri” sendiri berarti angin yang berhembus. Pantai ini sering digunakan untuk menyelenggarakan acara outdoor seperti pernikahan karena area luasnya. 

Ombaknya yang tenang juga menjadikan pantai ini sangat kids-friendly. Cocok banget deh buat kamu yang ingin berenang atau bermain air dengan anak-anak. Tapi tetap berhati-hati ya dan jangan lupa bawa baju tambahan.

Alamat: Jalan Metro Tanjung Bunga Tanjung Merdeka, Tamalate, Makassar

Jam Operasional: 24 jam

Tiket Masuk: Rp5.000 (motor) dan Rp10.000 (mobil)

Pantai Akkarena

Pantai Akkarena

Sumber: Indonesia Kaya

Nama “Akkarena” berarti “bermain” dalam bahasa Makassar dan memang pantai ini didesain sebagai tempat bermain. Dengan taman seluas 450 m2 bergaya Mediterania, lokasinya hanya 10 menit dari pusat kota, tepatnya di komplek Tanjung Bunga kav 3-5 dekat GTC Mall.

Habiskan waktu di malam hari di Pantai Akkarena juga nggak kalah indahnya. Berbagai lampu di kawasan ini menciptakan suasana yang magis dan cozy, cocok buat nongkrong bareng teman atau keluarga. 

Selama libur panjang, pantai ini sering mengadakan Camping Beach Party. Jadi kalau mau ikut, jangan lupa daftar dulu ya!

Alamat: Jalan Metro Tanjung Bunga, Tamalate, Makassar

Jam Operasional: 06,00 - 21.00 WITA

Harga Tiket Masuk:

  • Weekdays: Rp 10.000
  • Weekend: Rp 15.000

Pantai Tanjung Layar Putih

Pantai Tanjung Layar Putih

Sumber: Sawarna

Lagi nyari tempat asik buat akhir pekan? Coba deh main ke Pantai Layar Putih di Kelurahan Tanjung Merdeka. Salah satu pantai hidden gem di Makassar ini punya banyak kegiatan seru dan spot foto kece. 

Kamu bisa menikmati indahnya sunset dari atas bebatuan dengan air laut yang langsung berada di bawahmu. Sensasi ini bakal bikin pengalaman menikmati sunset jadi lebih spesial.

Akses menuju Pantai Layar Putih sangat mudah ditempuh. Kamu bisa melewati Jalan Metro Tanjung Bunga dengan jarak tempuh sekitar 9.8 Km dan membutuhkan waktu 30-40 menit perjalanan. Tepat di bawah jembatan Barombong, ada jalur turunan di sebelah kanan yang langsung mengantar kamu ke lokasi pantai.

Alamat: Tanjung Merdeka, Tamalate, Makassar City, South Sulawesi

Jam Operasional: 24 jam

Tiket Masuk: Rp5.000 (motor) dan Rp10.000 (mobil)

Itulah rekomendasi pantai di Makassar yang wajib masuk bucket list liburan kamu. Semua bisa jadi destinasi seru untuk habiskan waktu libur sekolah bareng anak-anak. 

Rencanakan perjalanan kamu sekarang dan nikmati keindahan pantai-pantai di Makassar. Nikmati perjalanan aman dan nyaman dengan sewa mobil di Makassar melalui Goldenbird. Sebagai layanan rental mobil di Makassar , Goldenbird punya pilihan armada Toyota Innova dan Toyota Avanza dengan fasilitas kendaraan yang bersih dan sopir profesional yang fasih dengan area Makassar. 

Mau jelajahi pantai di Makassar atau city tour, hingga airport transit, semua bisa dengan Goldenbird . Download aplikasi MyBluebird atau hubungi tim kami untuk rancang perjalananmu di Makassar bersama Goldenbird.

Download Aplikasi My Bluebird

Baca juga Artikel Lainnya