Published On 28 Nov 2024
Magelang merupakan salah satu kota dengan destinasi menarik, yang ada di Jawa Tengah. Kota ini juga dikenal dengan pesona alamnya yang memukau, keindahan pegunungan, dan kekayaan budaya yang kental. Penasaran dengan wisata Magelang yang menjadi destinasi favorit di Indonesia?
Rencanakan liburan akhir tahunmu sebaik mungkin. Dengan memilih destinasi yang cocok, baik kamu seorang pecinta alam, penggemar sejarah, maupun pencari ketenangan.
Dapatkan rekomendasi 8 destinasi wisata di Magelang yang paling populer dan pasti membuat kamu menjadi betah berlama-lama, dalam artikel berikut ini.
Jika kamu memilih kota Magelang sebagai kota destinasi saat liburan, itu adalah pilihan yang tepat. Ada 8 destinasi di Magelang yang wajib masuk daftar list destinasi kamu, ini dia!
Tahukah kamu, jika kota Magelang memiliki beberapa destinasi pemandian air panas yang populer dan menarik dikunjungi? Nah, wisata ini tidak hanya menyuguhkan pemandangan alam yang indah saja, melainkan juga dapat merelaksasi tubuh saat kamu berendam di dalamnya.
Ya, destinasi ini di antaranya Tirta Madu Barokah, Umbul Banyu Roso, Lintang Waterpark, dan Tirta Sambara. Keempat pemandian tersebut bisa menjadi alternatif destinasi wisata Magelang yang seru dan memberikan banyak manfaat.
Penasaran dengan manfaat yang dimaksudkan? Langsung saja kunjungi destinasinya dan rasakan sensasinya.
Ingin mendaki gunung tapi tanpa capek dan pegal-pegal? Meski terdengar agak aneh, hal ini bisa kamu rasakan di Gunung Telomoyo. Gunung yang berada di perbatasan Kabupaten Magelang dan Kabupaten Semarang ini kini semakin populer sebagai destinasi wisata yang wajib dikunjungi.
Di Gunung Telomoyo, kamu bisa menikmati serunya mendaki tanpa harus banjir keringat, karena bisa menggunakan kendaraan sampai ke puncak. Tersedia jalan aspal yang nyaman dari kaki gunung hingga ke puncak, jadi semua orang bisa menikmati pengalaman ini.
Tahukah kamu jika Negeri Kahyangan menjadi idola baru di Magelang? Destinasi wisata Magelang ini berada di Dusun Surodadi, Ds. Wonolelo, Kec. Sawangan.
Kahyangan memiliki daya tarik tersendiri yang bikin pengunjung betah berlama-lama. Di sana, kamu bisa menikmati berbagai spot wisata menarik seperti benteng kerajaan, kastil, patung kuda terbang, kereta kencana, serta berbagai spot alam dengan latar belakang lahan pertanian di lereng bukit.
Selain destinasi yang telah kami sebutkan sebelumnya, ternyata Magelang juga punya wisata hutan pinus. Hutan Pinus Kragilan ini berlokasi di Pogalan, Pakis, Magelang.
Destinasi ini menyajikan banyak spot untuk berswafoto, dan dijuluki sebagai Top Selfie Pinusan. Ingin memperbarui postingan di Instagram? Kunjungi saja wisata magelang yang satu ini.
Nepal van Java, julukan itu diberikan karena bentuk pemukiman di sana mirip dengan terasering yang ada di Nepal. Ingin merasakan liburan serasa di Nepal? Kunjungi destinasi Nepal Van Java ini bersama teman, rekan bisnis, maupun keluarga.
Wisata Magelang yang kami rekomendasikan berikutnya adalah TKL (Taman Kyai Langgeng) Ecopark. Objek wisata ini memiliki daya tarik sendiri, sebab adanya berbagai koleksi pohon setengah langka dan langka di dalamnya.
Selain menambah pengetahuan terkait flora, kamu juga bisa menikmati keseruan berenang di waterboom dan waterpark TKL Ecopark. Berenang sambil dikelilingi keindahan alam Gunung Sumbing dan Sungai Progo pastinya punya sensasi yang unik.
Destinasi TKL jadi pilihan tepat buat liburan bareng keluarga. Di sini, kamu bisa nikmati fasilitas olahraga lengkap, area bermain, serta edukasi seru untuk anak-anak.
Omah Pring adalah sebuah bangunan yang seluruhnya terbuat dari bambu, memberi kesan alami dan unik. Yang membuat wisata Magelang ini semakin menarik adalah lokasinya yang terletak di pinggiran Sungai Progo.
Kamu dan pengunjung lainnya bisa menikmati suasana tenang sambil merasakan sejuknya udara alam sekitar.
Bangunan bambu ini nggak hanya jadi tempat yang asyik untuk berfoto, tapi juga memberikan pengalaman berbeda, karena keindahan alam dan suara gemericik air sungai yang menenangkan.
Sudah pernahkah kamu ke bukit Rhema? Destinasi ini merupakan wisata religi, wisata edukasi, wisata kuliner, dan juga wisata alam. Kamu bisa mendapatkan banyak pengalaman saat berlibur di bukit Rhema.
Arsitektur dari bangunan ini sangat unik dan dilengkapi dengan pemandangan yang indah. Menjadi tempat favorit para traveler untuk mengabadikan momen dan memanjakan lidah, dengan wisata kulinernya.
Itulah 8 destinasi wisata Magelang yang bisa menjadi alternatif tempat wisata untuk liburan akhir tahun ini. Rencanakan liburanmu secara matang mulai dari memilih destinasi, menyiapkan biaya, serta barang-barang yang nantinya kamu bawa.
Saat merencanakan liburan, persiapan adalah kunci agar perjalanan berjalan lancar dan menyenangkan. Salah satu bagian penting dari persiapan tersebut adalah memastikan barang-barang yang perlu dibawa, khususnya untuk mengunjungi wisata Magelang.
Setiap perjalanan tentu membutuhkan perlengkapan yang berbeda, tergantung tujuan dan aktivitas yang akan dilakukan. Berikut adalah 5 barang penting yang sebaiknya kamu bawa saat liburan.
Saat kamu memutuskan untuk liburan menggunakan kendaraan pribadi, barang pertama yang harus dibawa adalah kartu identitas (KTP). Selain itu, juga kelengkapan dokumen perjalanan seperti SIM, STNK, serta kartu e-tol jika diperlukan.
Barang berikutnya yang harus kamu bawa saat liburan adalah uang tunai. Meskipun kamu memiliki e-wallet, kartu kredit, maupun kartu ATM, membawa sejumlah uang cash sangat diharuskan. Hal ini untuk meminimalisir jika tidak ada signal atau mesin ATM.
Smartphone wajib kamu bawa sebagai sarana komunikasi dan memudahkan dalam banyak hal. Siapkan juga charger dan powerbank meskipun hanya liburan hanya sehari saja.
Obat pribadi juga menjadi barang penting yang harus kamu bawa. Hal ini untuk mengantisipasi jika di destinasi yang kamu kunjungi tidak menjual obat tersebut. Kesehatan tetap perlu dijaga terlebih saat melakukan aktivitas di wisata Magelang.
Barang penting yang wajib kamu bawa yakni bekal selama perjalanan. Baik itu air minum, roti, camilan, hingga makanan berat seperti nasi beserta lauknya. Asupan nutrisi tetap harus kamu penuhi saat mengeksplor wisata di Magelang.
Beberapa barang tersebut harus kamu persiapkan agar liburan menjadi lancar dan menyenangkan. Selain menyiapkan barang-barang, akomodasi perjalanan juga perlu kamu rancang sedemikian matang.
Untuk kamu yang sedang mencari akomodasi transportasi liburan di Kota Magelang, layanan sewa mobil dengan pengemudi profesional dari Bluebird Group ada untuk membantu memudahkan agenda liburanmu.
Ya, kami adalah Goldenbird yang bisa menjadi solusi untuk menemani perjalanan liburan selama di Magelang. Proses pemesanannya pun sangatlah mudah, kamu bisa memesannya melalui WhatsApp Reservasi dan dapatkan juga berbagai info dan promo menarik lainnya saat menghubungi kontak kami
Selain itu, kamu juga dapat mendownload aplikasi MyBluebird melalui Google Playstore maupun App Store, untuk mengetahui lebih banyak seputar sewa mobil dan layanan kami lainnya.
Yuk hubungi Goldenbird untuk mendapatkan diskon dan promo menarik dalam mendukung liburanmu saat mengunjungi wisata Magelang terbaik.
Download Aplikasi My Bluebird WhatsApp Bebi