Itinerary Wisata Makassar 3 Hari 2 Malam, Liburan Seru Bareng Keluarga

Published On 23 Jul 2024

Makassar

Dijuluki Kota Angin Mamiri, Makassar memiliki suasana yang nyaman dengan angin pantainya yang sepoi-sepoi. Tak hanya itu, Ibu Kota Sulawesi Selatan ini punya banyak destinasi wisata yang recommended untuk dikunjungi saat liburan bersama keluarga. Mengeksplor tempat wisata Kota Makassar tidaklah cukup kalau satu hari saja, butuh waktu hingga tiga harian supaya puas.

Bila kamu berencana liburan ke Makassar bareng keluarga tercinta dan masih bingung mau kemana saja, jangan khawatir! Di bawah ini adalah panduan itinerary wisata keliling Makassar 3 hari 2 malam ditemani Goldenbird yang bisa kamu ikuti.

Hari Pertama: Menjelajahi Sejarah dan Budaya Makassar

1. Fort Rotterdam

Perjalanan pertama di Makassar diawali dengan mengunjungi benteng bersejarah Fort Rotterdam atau disebut juga Benteng Ujung Pandang. Berlokasi di Bulo Gading, Kec. Ujung Pandang, benteng berbentuk penyu  ini dibangun pada abad ke-17 oleh Raja Gowa X. Meski begitu, bangunan vibes Portugis ini masih terawat hingga kini.

Pemandangan benteng semakin memesona dengan latar belakang laut dan taman asri di tengah benteng. Kamu juga bisa menjelajahi Museum La Galigo dan toko souvenir di dalam benteng yang menyimpan begitu banyak artefak dan sejarah Makassar.

2. Museum Kota Makassar

Sekitar satu kilometer dari Fort Rotterdam terdapat Museum Kota Makassar, tepatnya di Jalan Balaikota No. 11 di dekat taman kota. Baru-baru ini museum telah direnovasi sehingga tampilannya lebih Instagrammable. Tiket masuknya gratis, kamu dan keluarga hanya perlu mengisi buku tamu via Google Form yang diarahkan oleh petugas museum.

Museum bergaya klasik khas Eropa ini akan memberikan wawasan baru mengenai identitas Kota Makassar, mulai dari sejarah hingga budaya masyarakatnya. Beberapa koleksi yang terpajang rapi antara lain koleksi bola meriam, patompo memorial, Maula Art Gallery, dan foto-foto bangunan bersejarah.

3. Pantai Losari

Sore hari saatnya healing ke Pantai Losari, landmark Kota Makassar yang terkenal akan keindahan pemandangan matahari terbenamnya. Banyak pedagang camilan khas Makassar yakni pisang epe dan saraba di sekitar pantai. Dua jajanan yang harganya ramah kantong tersebut wajib dicoba! 

4. Makan Malam di Restoran Lae Lae

Perjalanan keliling Makassar pada hari pertama diakhiri dengan makan malam di Restoran Lae Lae. Berlokasi di Jl. Datu Museng No. 8 -10, restoran ini terkenal dengan hidangan laut segarnya dan sambal dabu-dabu yang khas.

Hari Kedua: Menikmati Keindahan Alam Makassar

1. Pulau Samalona

Hari kedua keliling Kota Makassar diisi dengan kegiatan seru di Pulau Samalona. Bagi kamu si pecinta aktivitas air dijamin akan menyukai tempat ini. 

Goldenbird akan mengantarmu ke dermaga dekat Pantai Losari untuk menyeberang ke Pulau Samalona. Pulau ini terkenal akan kebersihan dan kejernihan airnya yang sangat cocok untuk melakukan snorkeling, banana boat, berenang, dan aktivitas air lainnya.

Selain keindahan bawah lautnya yang eksotis, Pulau Samalona akan memanjakan mata dengan hamparan pasir putih, warna air yang bergradasi biru, dan batu karang. Sambil memandangi panorama pantai, kamu dan keluarga bisa mencicipi olahan seafood di kedai sekitar pantai.

2. Trans Studio Mall Makassar

Setelah puas menghabiskan waktu di Pulau Samalona dengan pemandangan alamnya yang indah, Goldenbird akan membawamu ke Trans Studio Mall Makassar. Pusat perbelanjaan ini menampung wahana bermain, bioskop, dan restoran yang diperuntukkan untuk pengunjung segala usia. 

3. Isi Perut di Rumah Makan Nelayan

Bermain di wahana Trans Studio Mall Makassar membuat kamu dan keluarga kehabisan energi. Maka dari itu, saatnya makan siang di Rumah Makan Nelayan yang menyuguhkan masakan lezat. 

Lokasinya di Jl. Ali Malaka No.25, Maloku sekitar 4 km dari Trans Studio Mall. Ada banyak hidangan seafood dengan aneka saus yang layak dicoba.

4. Taman Nasional Bantimurung

Taman Nasional Bantimurung memiliki air terjun dan keanekaragaman kupu-kupunya, membuat liburanmu sangat berkesan. Selain mengagumi keindahan alamnya, kamu dan keluarga bisa jalan-jalan santai di sekitar taman. Jangan lupa berfoto di dekat air terjun untuk kenang-kenangan.

5. Makan Malam di Kampoeng Popsa

Itinerary wisata Makassar di hari kedua ditutup dengan mengunjungi Kampoeng Popsa. 

Kampoeng Popsa menjadi salah satu wisata kuliner khas Makassar yang wajib dikunjungi. Lokasinya di  Jl. Ujung Pandang No.4, Bulo Gading, Kec. Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Kampoeng Popsa menyediakan berbagai kuliner khas Makassar dengan konsep. Jangan lupa cicipi coto Makassar, konro bakar, dan hidangan lezat lainnya.

BACA JUGA: 8 Destinasi Wisata Malam di Makassar Buat Nongkrong Bareng Teman & Keluarga

Hari Ketiga: Belanja Oleh-Oleh Khas Makassar 

1. Pasar Sentral Makassar

Hari terakhir di Makassar, awali dengan mengunjungi Pasar Sentral Makassar. Di sini, kamu dapat membeli berbagai oleh-oleh khas Makassar, seperti kain tenun, kerajinan tangan, dan berbagai makanan ringan khas Makassar.

2. Makan Siang di Rumah Makan Ulu Juku

Santapan terakhir sebelum pulang ke rumah dan mengakhiri liburan di Makassar adalah dengan makan siang di Rumah Makan Ulu Juku. Restoran ini terkenal dengan hidangan ikan kerapu kukus dan sup ikan yang menggoyang lidah. Wajib banget buat mampir ke sini.

3. Pantai Akkarena

Next, di Pantai Akkarena kamu dan keluarga bisa merasakan sensasi duduk di bebatuan sambil melihat landscape pantai. Pemandangan sunset lumayan bagus. Di sepanjang pantai disediakan gazebo sehingga kamu tidak perlu khawatir kepanasan. 

Kegiatan lain yang bisa dilakukan di Pantai Akkarena ialah mencoba wahana ATV dan wisata kuliner seafood yang memanjakan mata dengan fasilitas yang lengkap untuk bersantai sebelum kembali ke kota asal.

Itulah ide itinerary wisata di Makassar 3 hari 2 malam. Dengan panduan itinerary ini,  kamu dapat menjelajahi berbagai keindahan Makassar dengan nyaman dan efisien. 

Untuk akomodasi perjalanan kamu dan keluarga, jangan lupa rental mobil di Makassar dengan layanan Goldenbird . Goldenbird memastikan memberikan pengalaman perjalanan yang menyenangkan dan aman. 

Tarif sewa mobil Toyota Innova atau Toyota Avanza di Makassar dengan Goldenbird meliputi sopir dan bensin. Booking mudah lewat aplikasi MyBluebird atau reservasi langsung lewat tim kami via WhatsApp.

Download Aplikasi My Bluebird

Baca juga Artikel Lainnya