Pilihan Mobil Traveling Keluarga yang Ideal

Published On 25 Oct 2024

Mobil Traveling Keluarga

Mobil traveling keluarga yang tepat tidak hanya menjamin kenyamanan, tetapi juga mengutamakan keselamatan. Menyewa transportasi untuk liburan memberikan fleksibilitas selama perjalanan. Jadwal keberangkatan dan tujuan dapat ditentukan berdasarkan kebutuhan penumpang.

Peran kendaraan saat liburan bukan hanya sekedar sarana transportasi, melainkan momen berharga untuk mempererat hubungan antar anggota keluarga. Selama perjalanan, kamu dapat berinteraksi dan menciptakan keseruan bersama.

Hal-hal Penting yang Perlu Diperhatikan Saat Sewa Mobil Traveling Keluarga

Momen liburan yang menyenangkan bisa berubah menjadi mimpi buruk jika kamu tidak cermat dalam memilih jasa rental mobil. Berikut ini beberapa penting  hal yang perlu diperhatikan sebelum memutuskan untuk menyewa kendaraan.

  • Pilih Jenis Kendaraan yang Cocok untuk Liburan

Banyak jenis kendaraan yang tersedia membuat kamu dilema dalam memilih. Ada beberapa faktor harus dipertimbangkan dengan matang, seperti medan jalan, cuaca, dan kapasitas bagasi. Artikel ini akan membantu menemukan transportasi ideal untuk liburan bersama keluarga.

  • Hyundai IONIQ 5

IONIQ 5 adalah mobil listrik dari Hyundai yang menawarkan kabin luas, sehingga kamu dan keluarga merasa nyaman selama perjalanan jauh. Penumpang dapat bersantai seperti di rumah sendiri karena kursi belakang dapat direbahkan sampai 140 derajat.

Mobil traveling keluarga ini dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, seperti Vehicle-to-Load (V2L) berguna untuk sumber listrik portabel. Kamu dapat mengisi perangkat elektronik saat berkemah atau liburan di alam.

IONIQ 5 dapat menempuh jarak maksimal 519 Km dengan sekali pengisian daya penuh, sehingga tidak perlu khawatir kehabisan daya di tengah perjalanan. Keunggulan tambahan memilih mobil listrik untuk liburan, kamu tidak perlu berhenti dan antri lama di SPBU untuk mengisi bahan bakar.

  • BMW IX

SUV mewah BMW IX menawarkan kombinasi unik antara performa, kenyamanan, dan teknologi.  Kendaraan ini menjadi pilihan tepat untuk liburan bersama keluarga. Hadir dengan baterai berkapasitas besar, sehingga memungkinkan melakukan perjalanan jauh tanpa khawatir kehabisan daya.

Kabin BMW IX dirancang dengan cukup luas dan berbagai fitur premium, seperti kursi yang nyaman, audio berkualitas tinggi, layar sentuh besar, navigasi akurat, sistem hiburan terintegrasi, dan masih banyak fitur tambahan lainnya.

Tenaga yang dihasilkan BMW IX sangat halus dan senyap, penumpang dapat menikmati perjalanan dengan lebih tenang. Memilih mobil traveling keluarga listrik untuk perjalanan panjang, artinya kamu berkontribusi dalam mengurangi emisi gas buang. Secara tidak langsung menjaga lingkungan dari polusi udara.

  • Toyota Alphard

Toyota Alphard menawarkan kabin luas, memungkinkan penumpang untuk meregangkan kaki dan bergerak bebas. Desain kursi ergonomis dengan dukungan lumbar yang baik membuat perjalanan panjang terasa nyaman.

Kursi-kursi pada mobil traveling keluarga dapat diatur dalam berbagai konfigurasi untuk mengakomodasi berbagai kebutuhan, seperti memberikan ruang ekstra bagi penumpang yang ingin bersantai.

Selain kabin luas, Toyota Alphard memiliki bagasi cukup besar. Kamu dapat memasukkan semua perlengkapan yang dibutuhkan selama liburan, termasuk perlengkapan bayi, seperti kereta dorong.

  • Toyota Innova

Toyota Innova dapat memuat banyak penumpang, baik keluarga besar maupun rombongan teman. Kursi belakang dapat diatur sesuai kebutuhan untuk memaksimalkan ruang kabin. Bagasi yang luas bisa menampung berbagai barang bawaan liburan, seperti perlengkapan kemah dan oleh-oleh.

Mesin Toyota Innova memberikan tenaga yang maksimal untuk melaju di berbagai medan jalan, termasuk jalan menanjak atau berkelok-kelok. Meskipun demikian, kamu tidak perlu khawatir mengenai bahan bakar karena penggunaannya efisien dan hemat.

Suspensi Toyota Innova dirancang untuk menyerap guncangan dengan baik. Kendaraan ini cocok untuk diajak berpetualang di berbagai medan, terutama jalanan yang tidak rusak atau berbatu.

  • Toyota Avanza

Toyota Avanza memiliki keunggulan yang tidak dapat diragukan. Kendaraan ini ideal untuk menemani liburan karena mampu mengakomodasi penumpang dengan sangat baik. Selain itu, kamu dapat mengatur koper besar, peralatan berkemah, atau keperluan bayi di bagasi yang luas.

Suspensi Toyota Avanza yang empuk memberikan kenyamanan, bahkan saat melewati jalanan tidak rata. Mesin mobil traveling keluarga ini cukup bertenaga, terutama melewati tanjakan. Konsumsi bahan bakar sangat efisien, jadi tidak terlalu sering berhenti untuk mengisi bahan bakar. 

Toyota Avanza hadir dengan ground clearance lumayan tinggi, sehingga mampu melewati medan berlubang atau genangan air. Kendaraan ini cocok untuk menjelajah tempat-tempat wisata yang sulit dijangkau.

Selain layanan Goldenbird yang menyediakan jenis-jenis mobil di atas, Bluebird Group menawarkan layanan Bigbird dengan kendaraan yang dapat memuat lebih banyak penumpang dan cocok digunakan untuk travelling bersama keluarga besar, diantaranya:

  • Charlie Bus

Charlie Bus dari Bluebird mampu menampung hingga 15 orang tanpa berdesak-desakan. Kendaraan ini ideal untuk liburan bersama keluarga besar. Dilengkapi dengan kursi yang nyaman, sistem pendingin udara yang baik, dan sistem suspensi yang empuk.

Charlie Bus memiliki keunggulan tambahan, seperti pintu masuk geser yang memudahkan penumpang keluar masuk, terutama saat membawa banyak barang bawaan. Selain itu, kendaraan ini dilengkapi dengan sabuk pengaman, airbag, dan rem ABS.

  • Delta LWB

Delta LWB dapat menampung sekitar 16 penumpang, sehingga ideal untuk keluarga besar. Meskipun demikian, kendaraan ini lebih lincah dan mudah bermanuver, terutama di jalan-jalan yang sempit atau saat parkir.

Mobil Travel Keluarga ini dilengkapi dengan fasilitas penunjang perjalanan, seperti AC, reclining seats, dan ruang bagasi yang cukup luas untuk membawa perlengkapan liburan.

  • Bravo Bus

Bravo Bus dirancang dengan interior yang tidak hanya nyaman, tetapi juga menawarkan kemewahan. Kursi-kursi yang empuk, tata letak yang luas, serta fasilitas tambahan seperti TV, DVD player, dan colokan listrik membuat perjalanan seperti berada di rumah.

Selain kenyamanan dasar, Bravo Bus dari Bluebird juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung seperti toilet, kulkas mini, hingga karaoke. Hal ini membuat perjalanan semakin menyenangkan dan tidak membosankan.

  • Pahami Aturan Sewa Mobil Traveling dengan Teliti

Dengan memahami aturan, kamu dan penyedia jasa sewa mobil memiliki pemahaman yang sama mengenai hak dan kewajiban masing-masing. Hal ini menghindari adanya miskomunikasi, serta meminimalisir kesalahpahaman yang dapat menimbulkan konflik.

Umumnya, aturan sewa berkaitan dengan biaya keterlambatan pengembalian, biaya kerusakan, dan biaya tambahan lainnya. Pahami ketentuan ini dengan baik untuk menghindari pengeluaran yang tidak perlu.

Perjanjian sewa mobil biasanya mencakup ketentuan mengenai penggunaan mobil, seperti batas kecepatan, jenis bahan bakar, atau larangan membawa barang tertentu. Ikuti aturan-aturan tersebut untuk menjaga keselamatan diri sendiri dan orang lain.

  • Periksa Kondisi Mobil yang Akan Disewa

Memeriksa kondisi mobil sebelum digunakan merupakan langkah sangat penting. Pastikan kendaraan terawat dengan baik dan tidak memiliki masalah mekanis, seperti rem, ban, atau lampu. Hal ini untuk meminimalisir risiko kecelakaan lalu lintas yang membahayakan nyawa.

Periksa juga semua komponen mobil traveling keluarga untuk memastikan bahwa semua sistem bekerja dengan baik, seperti sistem kemudi, suspensi, dan sabuk pengaman. Pastikan semua fitur yang dibutuhkan, seperti AC, pemutar musik, dan jendela berfungsi dengan baik.

Kendaraan yang terawat dengan baik dapat memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan. Anda tidak perlu khawatir dengan suara-suara aneh atau getaran yang mengganggu.

Ajak perwakilan dari penyedia jasa untuk memeriksa kondisi mobil. Hal ini dilakukan agar ada kesepakatan awal mengenai kondisi awal kendaraan. Ambil foto atau video dari semua bagian, baik interior maupun eksterior. Jika menemukan kerusakan selama perjalanan, segera buat laporan secara jelas.

  • Pertimbangkan Jasa Sewa Mobil yang Kredibel

Bosan dengan transportasi umum yang penuh sesak? Kini saatnya menjelajahi wisata impian dengan fleksibilitas tinggi. Sewa mobil traveling ke di Bluebird Group adalah solusi tepat untuk kamu. Mereka menyediakan armada yang selalu terawat dengan baik dan pengemudi profesional terlatih.

Percayakan Sewa Mobil Traveling Keluarga Hanya di Goldenbird

Bluebird Group memiliki layanan Goldenbird, yaitu rental mobil sekaligus sopir dengan durasi sewa harian atau jam. Waktu penjemputan dapat disesuaikan dengan jadwal penyewa. Ketersediaan jenis kendaraan beragam, mulai dari empat kursi hingga tujuh kursi yang dapat dipilih berdasarkan jumlah keluarga.

Salah satu kemudahan yang ditawarkan Bluebird Group adalah aplikasi MyBluebird. Melalui aplikasi ini, kamu dapat melakukan pemesanan mobil secara online. Unduh aplikasinya melalui Google Play dan App Store,  pilih jenis kendaraan yang dibutuhkan, kemudian lakukan pembayaran.

Hubungi nomor Whatsapp 0811 139 444 untuk reservasi layanan Goldenbird, atau 0811 798 0808 untuk reservasi layanan Bigbird. Tim customer service siap melayani 24 jam untuk menjawab dan memfasilitasi proses pemesanan.

Melalui layanan ini, kamu dapat menanyakan informasi lebih detail mengenai tarif, ketersediaan armada, serta syarat dan ketentuan yang berlaku.

Tunggu apa lagi? Segera pesan mobil traveling keluarga untuk kebutuhan transportasi kamu. Bersama Bluebird, perjalanan liburan menjadi lebih aman, nyaman, dan efisien.

 

Download Aplikasi My Bluebird

Baca juga Artikel Lainnya